Cara Strategi Pemasaran Untuk Meningkatkan Omzet Keuntungan
Berbagai cara menaikkan keuntungan tentunya banyak sekali dibahas di artikel yang lainnya, disini saya akan membahas tentang strategi pemasaran bisnis offline. terkhusus bagi anda yang ingin mendapatkan keuntungan lebih lagi tanpa takut kehilangan konsumen lama anda.
Tergolong extreme apabila menaikkan keuntungan usaha anda apabila usaha anda bergerak dalam cara offline, namun semuanya harus ditempuh apabila anda menginginkan penghasilan lebih dan dengan cara halus namun tidak membuat pelanggan kabur, lalu bagaimana solusinya:
Pastinya anda akan bingung juga apabila menaikkan keuntungan pasti takut apabila konsumen anda lari? benar tidak?. tapi bukan berarti anda tidak mungkin tidak bisa menaikkan margin keuntungan barang jualan anda, cara cerdas meningkatkan margin keuntungan tanpa membuat konsumen anda lari:
1. Meningkatkan disaat produk atau jualan anda sudah laris
Maksud menaikkan omzet keuntungan yaitu memberikan tambahan keuntungan untuk produk atau barang yang sedang anda jual, akan lebih baik memberikan sedikit kenaikan margin keuntungan apabila jualan anda sudah laris, maksud laris disini apabila pengunjung rata-rata per hari diatas 100 pengunjung, maka sudah saya pastikan usaha anda laris.
2. Meningkatkan Kenyamanan
Setelah langkah pertama anda pahami, kemudian mulai berbenah membuat lokasi tempat berjualan anda nyaman, dalam hal ini anda dapat memberikan sentuhan nuansa kenyamanan dengan menambahkan AC misalnya, atau anda memberikan tempat duduk yang menggunakan sandaran, dapat juga memberikan fasilitas TV ataupun live karaoke, menggunakan cara ini dapat menambahkan margin keuntungan jualan anda tanpa takut konsumen anda lari, karena anda menawarkan kenyamanan lebih dari pada kompetitor anda.
3. Meningkatkan Penampilan
Mau mendapatkan margin keuntungan yang lebih maka anda wajib memberikan warna pada karyawan anda maupun anda sendiri sebagai bosnya, bisa juga anda berseragam ataupun menggunakan dekorasi berbeda setiap bulannya di lokasi jualan anda, beri warna cerah dan desain dengan tema berbeda, disinilah nilai tambah anda, maka cara ketiga ini apabila anda menaikkan keuntungan jualan anda saya pastikan penhunjung yang datang tidak merasa keberatan apabila harga jualnya anda naikkan sedikit, sebab konsumen anda datang bukan cuma membeli jualan anda, namun ingin mendapatkan kepuasan dalam membeli.
Apabila disaat anda telah melakukan tips saya diatas namun ingin mendapatkan lebih banyak pengunjung untuk usaha anda maka anda wajib menaikkan pengunjung untuk usaha anda, menaikkan pengunjung akan menambah penghasilan anda dan juga pastinya membuat usaha anda rame, berikut jurus dan tips berikutnya.
Berjualan bukan hanya menjual saja, namun mulailah menjual dengan memberi nilai tambah lokasi tempat jual anda. . . |
Jurus Meningkatkan Pengunjung
1. Berikan Warna Berbeda
Tips ini cara paling extrem dimana anda wajib merubah warna fisik tempat berjualan setiap bulannya dan buatlah dengan tema berbeda yang sedang populer di waktu itu juga, memberikan sensasi cerah dan terang, pastinya memberikan minat untuk pengunjung datang bukan sekedar datang untuk membeli saja namun pengunjung datang ingin menikmati suasana yang didapatkannya ketika datang di lokasi jualan anda, dari sini anda menjual semisal makanan lebih mahal sedikit pastinya konsumen tidak merasa dirugikan sebab konsumen datang untuk membeli suasana menikmati dengan cara berbeda. cobalah.
2. Berpenampilanlah Mencolok
Mau Rame didatangi konsumen secara luar biasa, maka berubahlah dengan berpakaian yang unik dan keren, dapat anda memberikan jadwal yang berbeda setiap harinya, semisal hari ini bergaya milenial, lalu esoknya bergaya militer, kemudian astronot, dan lain sebagainya. dari sini anda mendapatkan nilai lebih untuk bisnis atau usaha anda.
3. Beri Papan Banner Besar Dan Jelas
Ingin Lokasi jualan anda rame dan berbeda, maka buatlah sesuatu yang menarik orang lewat untuk menjadi mampir, intinya beri warna dan sesuatu misalkan, beri papan yang berlampu dan ingat tuliskan di papan tersebut anda sedang berjualan apa, beri dengan sentuhan hiasan lampu dan jelas, jangan terlalu banyak tulisan yang mana akan membuat pengunjung kurang memahami apa yang sedang anda jual.
4. Beri Petunjuk Arah
Banyak pengusaha yang belum melakukan cara ini, dimana anda coba dengan membuat papan petunjuk arah yang anda tempatkan di sudut-sudut jalan baik itu kampung, perumahan, ruko dipasar, agar tidak mengganggu kenyamanan buat dengan kontras warna yang cerah dan cantumkan nomer telepon yang dapat dihubungi. dari sini pengunjung anda akan bertambah setiap harinya.
5. Iklan
Meskipun tidak gratis melakukan cara demikian, namun bukan berarti dengan membayar anda akan rugi, beriklanlah yang murah dahulu melalui radio atau koran, bisa juga melalui media sosial instagram maupun facebook yan memiliki followers aktif dan banyak, mulailah beriklan di penyedia iklan di kota anda sendiri, temukan dan carilah sendiri, sebab di era saat ini online sebagai sarana yang wajib anda harus lakukan. perlu diingat beriklan akan menambah pengunjung mulai mengenal usaha anda dan berusaha mendatanginya bahkan apabila usaha tempat jualan anda unik pasti kerabat bahkan teman-temannya pun akan diajak ke lokasi anda berjualan. menarik bukan.
6. Brosur
Mulailah dengan mencetak brosur, dapat anda lakukan cetak sendiri atau melalui percetakan, menggunakan metode sebar brosur yang anda sebarkan di perempatan lampu merah bahkan bisa dititipkan di instansi maupun tempat rekreasi yang ramai pengunjung, menggunakan cara seperti ini meskipun jadul namun harus juga dicoba, apa salahnya.
7. Diskon
Jangan pelit memberikan diskon khusus untuk pelanggan anda, sebab dari sini akan ada efek saling memberi info ke teman pengunjung anda yang sudah menjadi costumer di tempat usaha anda, dari anda memberikan diskon tersebut secara tidak langsung anda akan dipromosikan oleh customer anda ke kerabat maupun rekan bisnisnya. wow cobalah pakai cara ini. beri diskon yang tidak mengurangi omzet keuntungan anda, cobalah berfikir lebih lagi ya.
8. Beri Banner Selfie Berhadiah!
Buatlah banner yang sedikit nyentrik di depan pintu lokasi anda berjualan, buatlah promosi aktif dengan cara pelanggan anda selfie didepan lokasi anda berjualan dan menguploadnya di facebook, instagram, tik-tok di akun nya masing-masing kemudian anda wajibkan tag di mediasosial jualan anda, maka pentinglah membuat media sosial khusus untuk profil usaha anda, dari sini dengan membuat selfie berhadiah saya pastikan anda setiap harinya akan mendapatkan pengunjung baru, cobalah...
Banyak strategi menaikkan omzet keuntungan apabila anda mempelajarinya, cobalah untuk bergerak dan mencoba sesuatu hal baru yang hingga saat ini belum pernah anda coba lakukan. ingat sesuatau yang baru dan unik sedang digemari di era saat ini, apa salahnya mencoba.
Semoga bermanfaat, Terimakasih . . .
Baca juga : Berjualan tanpa modal ? berikut tipsnya.
Posting Komentar untuk "Cara Strategi Pemasaran Untuk Meningkatkan Omzet Keuntungan"