Generator Kode Pengaturan Template VioMagz PENGATURAN FITUR Related Posts Jumlah Post Related Posts 4 Thumbnail Related Posts Pagination Bernomor Jumlah Post Per Halaman Samakan dengan jumlah post di setelan blogger 8 "Baca Juga" di Tengah Artikel Jumlah Post Baca Juga 3
Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Pentingnya Peranan Website Bagi Usaha Dan Bisnis Online

masyohan.com - Di era digital sekarang ini tentunya persaingan dalam bisnis atau usaha tidak lagi berfokus dengan cara offline saja, pastinya anda juga mengerti dengan sistem offline itu apa saja. bisa dengan cara buka toko fisik, kemudian buka kantor, kemudian dapat juga menyewa sebuah toko di mall, dan masih banyak lagi. 

website usaha
Seberapa penting website untuk bisnis anda . . . ?

Bagi saya pribadi, memiliki usaha ataupun bisnis secara offline sangat bermanfaat sekali, namun alangkah baiknya bagi anda yang belum memulai bergerak dalam cara online dalam hal ini memiliki website, maka mulailah membangun mulai sekarang, tentunya website bukan hanya sebagai tempat curhat ataupun mengulas berita saja, akan tetapi website dapat juga sebagai sarana memperluas market usaha ataupun bisnis anda secara online, dengan cara ini tentunya saya pastikan akan semakin dikenal dan mudah mendapatkan market yang lebih luas lagi.

Sebelum memulai membuat sebuah website dalam hal ini bisnis atau usaha online tentunya hal pertama anda wajib memiliki domain dan juga hosting, pastinya bagi anda yang sedang memulai membangun website masih kebingungan dengan domain dan hosting.

Domain yaitu diibaratkan nama toko anda yang biasanya sering anda jumpai ketika anda mengakses suatu alamat website, seperti .com .co.id .id .net, dan masih banyak lagi, kemudian Hosting yaitu layanan yang digunakan untuk menyimpan data website anda, bisa anda dapatkan dengan gratis maupun berlangganan.

Menentukan Domain Dan Hosting

Mengawali membuat sebuah website untuk jualan online, saran saya pribadi tentunya menggunakan yang berbayar, sebab website anda akan terlihat profesional di mata calon konsumen atau pembeli anda, namun bagi anda yang mau serba gratisan tentunya ada juga. berikut penjelasan singkat dari saya dari kedua layanan ini :

Blogger 

Tentunya cocok bagi anda yang ingin membuat website gratisan, sebab dengan menggunakan layanan dari blogger maka anda cuma bermodalkan akun gmail maka anda dapat membuat website secara gratis, yang anda dapatkan diantaranya domain dan hosting gratis, namun tentunya sebelum memulai membuat website online anda diharuskan menginstal template yang sesuai untuk website anda, nah disini apabila anda menginginkan gratisan maka anda harus memahami kode HTML untuk mengotak-atik template website anda agar terlihat nyaman diakses melalui PC ataupun Handphone. namun apabila anda ingin yang keren dan tanpa perlu memahami kode HTML saran saya menggunakan template berbayar di sugeng.id disini anda tinggal pasang saja lalu selesai, tanpa pusing memikirkan kode HTML dan pemrograman.

Selain itu nama domain yang anda dapatkan di blogger juga gratis namun nama domain website anda masih ada akhiran .blogspot nya. apabila ingin menghilangkan nama blogspotnya tentunya anda harus membayar untuk membeli domain. tentunya dapat anda dibeli di blogger sendiri, maupun dari pihak ketiga yang dimana sering saya gunakan untuk membeli domain di niagahoster.co.id

Wordpress 

Melalui hosting disini tentunya anda diwajibkan berlangganan dahulu, dan juga melalui wordpress anda dapat memilih nama domain sesuai selera anda yang cocok disesuaikan dengan nama bisnis ataupun usaha anda, tentunya juga berbayar. 

menggunakan layanan wordpress sangat bermanfaat untuk website anda terlihat profesional, saya sendiri juga menggunakannya melalui niagahoster.co.id , Disini anda akan mendapatkan berbagai macam fasilitas dari pluggin maupun template lebih leluasa anda gunakan dan terlihat lebih keren dari pada anda menggunakan blogger. sehingga website bisnis anda lebih semakin profesional dimata konsumen.

Dari kedua hosting yang saya jelaskan diatas, keduanya memiliki kekurangan dan kelebihannya masing-masing, tergantung selera anda ingin menggunakan yang mana.

Peranan Website Untuk Bisnis Ataupun Usaha Anda

1. Memperkenalkan Usaha Atau Bisnis Anda

Sudah bukan hal baru apabila sekarang setiap konsumen ingin membeli ataupun menggunakan jasa bisnis anda, maka hal pertama yang dicari konsumen yaitu kejelasan toko anda atau profil bisnis dan usaha yang sedang anda jalani, pastinya menggunakan website sebagai sarana untuk membangun profil bisnis anda sangat berguna sekali agar semakin mudah menjelaskan profil bisnis usaha yang anda miliki, dan sebagai media publikasi yang efektif untuk sekarang ini.

2. Menjangkau Market Yang Lebih Luas

Memperkenalkan usaha yang sedang anda rintis, bukan jamannya sekarang door to door ( masuk satu rumah ke rumah lainnya ), namun menggunakan website untuk mempromosikan produk atau jasa menjadi alternatif yang lebih mudah dan tertarget tentunya. selain itu dengan website pastinya lebih mudah apabila costumer ingin mengenal sejarah usaha atau bisnis yang sedang anda jalankan.

Tak hanya itu, menggunakan media website sangat memperluas usaha anda untuk menjangkau lebih banyak konsumen meskipun berada di daerah terpencil yang pasti ada jaringan internet, dari sinilah peluang usaha anda makin dikenal ke pelosok, meskipun jauh sepandai-pandainya anda mempromosikan website untuk usaha anda secara tertarget akan mudah ditemukan oleh masyarakat secara mudah.

3. Menghemat Biaya Dan Waktu

Sekalipun pada intinya membuat website untuk bisnis tentunya harus anda mengeluarkan modal, Tentunya modal membuat website untuk mempromosikan usaha anda lebih murah apabila anda belum memiliki website, ingatlah bahwa sekarang apapun usaha yang dijalani akan sangat efektif jika dilakukan secara online.

Dan juga menggunakan website sangat efisien dalam hal memangkas waktu, bayangkan apabila anda tidak memiliki website, tentunya anda akan panjang lebar menjelaskan ke costumer tentang produk atau jasa yang anda miliki menggunakan whatsapp ataupun telepon, nah berbeda jikalau anda telah memiliki website dan sudah bangun dari segi asal mula hingga apa yang anda jual di dalam website tersebut, tinggal anda kirim link website anda maka semuanya menjadi lebih singkat.

4. Menjelaskan Katalog Usaha Dan Bisnis Anda

Memang bukan jamannya lagi menjelaskan produk atau jasa anda memakai majalah maupun brosur, disamping tidak efektif dan tentunya informasi yang diberikan ke konsumen tidak jelas, berbeda apabila anda memiliki website untuk mengkategorikan produk atau jasa anda, selain dapat terperinci membuat katalog atau galeri foto usaha dan jasa anda juga dapat membuat calon costumer mudah lebih memahami.

Memiliki website tidak memperdulikan apa usaha dan bisnis yang anda jalani, tentunya mendesain website setiap bisnis atau usaha pasti berbeda-beda, maka mulailah memiliki website dari sekarang.

Dengan memiliki website pelanggan dapat mengakses 24jam berbeda jikalau anda tidak memilikinya, maka mulailah membuat website untuk kemajuan bisnis dan usaha anda, menentukan dan memilih domain dan juga hosting tinggal anda sesuaikan menggunakan layanan dari mana, namun bagi saya pribadi saya sarankan yang gratisan pilihlah blogger, namun untuk yang berbayar  pilihlah niagahoster.co.id

Terimakasih, semoga bermanfaat . . .

Posting Komentar untuk "Pentingnya Peranan Website Bagi Usaha Dan Bisnis Online"